Bluetooth Bisa Mengganggu Wifi?
Tahukah Anda bahwa sinyal bluetooth dapat mengganggu sinyal wifi? Sebelum frustrasi mengeluhkan koneksi jaringan internet yang jelek, yuk pelajari sebentar apa hubungannya bluetooth dengan gangguan sinyal wifi.
Sinyal Gelombang Elektromagnetik
Bluetooth dan Wifi menggunakan teknologi yang memanfaatkan sinyal gelombang elektromagnetik berfrekuensi 2,4 GHz. Sesuai dengan hukum fisika, dua atau lebih gelombang dengan frekuensi yang sama dapat saling mempengaruhi. Fenomena ini disebut sebagai interferensi.
Interferensi
Yang dimaksud dengan interferensi adalah fenomena di mana dua atau lebih gelombang bertemu dan saling berinteraksi menghasilkan pola-pola khusus. Oleh karenanya, Interferensi gelombang dapat mempengaruhi dan mengganggu kinerja sinyal satu sama lain.
Perangkat-perangkat yang Berpotensi Mengganggu Sinyal Wifi
Perangkat yang menggunakan frekuensi 2,4 GHz sama dengan wifi meliputi:
- Perangkat bluetooth, misalnya: keyboard, mouse, speaker, headset, TWS yang bersifat wireless
- Telepon rumah tanpa kabel
- Microwave
- Wifi Repeater
- Wifi tetangga
Solusi Gangguan Sinyal Wifi
Walaupun pengaruhnya kecil dan biasanya tidak terasa, karena penggunaan frekuensi yang sama, sebaiknya router wifi tidak diletakkan di dekat perangkat-perangkat tersebut di atas untuk memaksimalkan sinyal wifi di rumah. Begitu pula dengan penggunaan bluetooth. Sebaiknya meminimalkan penggunaan bluetooth di area yang ingin sinyal wifi-nya maksimal.
Selain itu, penggunaan kabel LAN yang langsung dicolok ke port LAN di PC atau laptop Anda juga bisa jadi solusi untuk memaksimalkan kecepatan akses internet dan menghindarkan masalah sinyal koneksi karena toh tidak menggunakan wifi.
Konsultasikan Gangguan Anda
Pada saat pemasangan internet dan wifi, pastikan telah berkonsultasi mengenai lokasi pemasangan yang paling ideal kepada teknisi lapangan. Selain interferensi sinyal, benda-benda yang ada di dalam rumah juga dapat mempengaruhi sinyal wifi. Tembok, tanaman, dan benda cair adalah faktor lain yang berpotensi mengganggu sinyal wifi.
Bila setelah melakukan tindakan preventif berdasarkan pengetahuan di atas, Anda masih mengalami kendala mengenai koneksi jaringan internet, silakan hubungi Customer Service kami.